Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kenali 5 Fakta Menarik Mengenai Kucing Ragdoll

Memelihara kucing sebagai hewan peliharaan menjadi salah satu hal menarik yang dilakukan. Selain dapat menjadi teman di rumah, memelihara kucing membuat kamu dapat menurunkan risiko stres karena tingkah dan pola kucing yang sangat menggemaskan.


Ada berbagai jenis kucing yang bisa menjadi pilihan kucing peliharaan di rumah, salah satunya kucing Ragdoll. Sebelum memutuskan untuk memelihara kucing Ragdoll, sebaiknya cari tahu lebih banyak mengenai Harga kucing ragdoll juga!

Fakta Menarik Mengenai Kucing Ragdoll

Saat ini banyak jenis kucing ras yang menjadi kucing favorit di rumah, mulai dari Anggora, Persia, hingga Maine Coon. Namun, selain itu ada jenis lain yang tidak kalah menarik untuk dipelihara, yaitu kucing Ragdoll.

Penampilannya yang lucu dan menggemaskan menjadi salah satu daya tarik kucing ini. Kucing Ragdoll memiliki jenis bulu panjang yang berwarna putih. Selain itu, kucing ragdoll terkenal karena warna matanya yang kebiruan. Tentunya, ini akan menambah keanggunan dari penampilan kucing Ragdoll.

Selain itu, ada beberapa fakta menarik lainnya mengenai kucing Ragdoll, seperti:

Ragdoll Menyukai Air

Banyak jenis kucing yang tidak menyukai air. Namun, kondisi ini berbeda dengan kucing Ragdoll. Kucing Ragdoll menjadi salah satu jenis kucing yang menyukai air. Hal ini akan membuat kamu lebih mudah memandikan kucing Ragdoll. 

Waktu mandi menjadi salah satu waktu yang menyenangkan bagi kucing Ragdoll. Jadi, pastikan kamu memandikan kucing Ragdoll dengan tepat. Perhatikan air yang kamu gunakan untuk memandikan kucing jangan terlalu panas dan dingin. 

Kamu juga wajib menggunakan sampo khusus kucing. Setelah semuanya bersih, bilas seluruh tubuh kucing. Pastikan jangan ada sabun yang tersisa.

Warna Mata Kucing Ragdoll Biru

Melansir dari The International Cat Association (TICA), kucing Ragdoll memiliki warna mata biru, berbentuk oval besar, dan jarak antara mata sedang. 

Semua kucing Ragdoll ras murni atau pure breed memiliki warna mata biru, tetapi Ragdoll dengan ras campuran (mixed breed) dapat memiliki warna mata biru tua, hijau, atau keemasan yang dapat berubah selama masa hidup kucing.

Memiliki Usia Lebih Panjang

Kucing Ragdoll menjadi salah satu jenis kucing yang memiliki usia cukup panjang dibandingkan jenis kucing lainnya. Umumnya, kucing Ragdoll memiliki usia 15-20 tahun.

Usia kucing Ragdoll semakin panjang ketika kucing lebih banyak menghabiskan waktu di dalam ruangan. Berada di dalam ruangan menurunkan risiko paparan penyakit dari luar yang memicu gangguan kesehatan pada kucing Ragdoll.

Memiliki Karakter Seperti Anak Anjing

Kucing Ragdoll memiliki julukan kucing “puppy like”. Hal ini disebabkan kucing Ragdoll memiliki karakter serupa dengan anak anjing. Kucing Ragdoll terlihat nyaman berada di dekat dengan pemiliknya. 

Kucing Ragdoll senang menunggu pemiliknya pulang di depan pintu, mengikuti, duduk berdekatan, hingga tidur bersama pemiliknya. Inilah alasan yang membuat kucing ragdoll disebut mirip seperti anak anjing.

Sifat Ragdoll yang Tenang

Kucing Ragdoll memiliki sifat bawaan yang sangat tenang. Hal ini membuat kucing Ragdoll menjadi peliharaan yang tepat jika kamu memiliki anak kecil di rumah. 

Itulah beberapa fakta mengenai kucing Ragdoll yang perlu kamu ketahui sebagai pertimbangan untuk memelihara kucing ini. Hal lain yang perlu kamu perhatikan saat memelihara hewan peliharaan adalah lokasi tinggal yang nyaman dan cocok untuk hewan peliharaan.

Posting Komentar untuk "Kenali 5 Fakta Menarik Mengenai Kucing Ragdoll"